Riwayat Hidup Buddha Jilid 2

(Teddy Teguh) #1

Sedih karena ditolak, Mahapajapati Gotami lalu menangis. Kemudian ia bersujud pada Buddha,
setelah itu ia berjalan mengelilingi Beliau searah jarum jam [5], dan pulang.


Setelah tinggal beberapa lama di Kapilavastu, Buddha lalu mengembara secara bertahap ke
daerah Vesali. Disana Beliau tinggal di Aula yang beratap lancip di Hutan Besar.


Kemudian Mahapajapati Gotami bersama dengan sekitar 500 wanita, mereka semua
menggunduli rambutnya dan memakai jubah warna jingga [6]. Lalu mereka berjalan kaki menuju
Vesali [7] untuk menyusul Buddha.


Setelah tiba di Vesali, kaki para wanita ini sudah pada bengkak. Tubuh mereka juga kotor
berdebu [8]. Mahapajapati Gotami lalu sendirian ke Aula beratap lancip, ia berdiri di depan pintu
gerbang sambil menangis.


Seorang Bhikku yang bernama Ananda melihatnya berdiri disana, lalu ia bertanya : " Gotami,
kenapa Anda ada disini? "


Gotami : " Saya datang kesini, sebab Sang Buddha tidak mengizinkan para wanita menjadi
Bhikkuni. "


B. Ananda : " Baiklah, Gotami. Tunggulah disini sebentar, Saya akan minta izin pada Sang
Buddha agar wanita dibolehkan jadi Bhikkuni. "


Kemudian B. Ananda menghadap Buddha, setelah memberi hormat dengan bersujud, ia duduk
dan berkata : " Bhante, Mahapajapati Gotami datang kesini, ia sedang berdiri di depan pintu
gerbang. Kakinya bengkak dan badannya berdebu. Ia menangis. Keadaannya memilukan. Ia
mau jadi Bhikkuni. Alangkah baiknya jika Bhante mengizinkan para wanita menjadi Bhikkuni. "

Free download pdf