Buku Panduan Pengembangan Kreativitas Konselor Sekolah

(eko) #1
Adapt

Latihan 3


Adapt – Adaptasi yang diartikan dengan kata adaptasi atau
mengadaptasikan. Kita mulai latihan melakukan adaptasi, dengan
mengadaptasikan suatu objek dengan objek ke dalam lingkungan
kerja Konselor. Ini dilakukan untuk mengatasi kelemahan cara lama
mungkin bisa berawal dari ide orang lain sebagai pemicu.



  1. Mulai dengan menetapkan objek atau masalah, misalnya;
    Anda pernah singgah pada ruang tamu di lobi hotel yang
    nyaman

  2. Kemudian pikirkan untuk melakukan adaptasi yang bisa
    dilakukan antar objek atau masalah lalu buat pertanyaan,
    misalnya;
    “Dapatkah ruang tamu pada lobi hotel dicontoh untuk tata
    ruangan BK?”

  3. Lanjutkan dengan mengembangkan gagasan, ide-ide original
    atau alternatif cara baru yang dapat dilakukan sebagai
    jawaban dari pertanyaan pada poin 2.

  4. Tuliskan semua ide, gagasan sebagai jawaban pada buku
    catatan, contoh ide atau gagasan sebagai jawaban misalnya;
    “Perlu mencoba untuk mengadaptasikan lobi hotel ke
    dalam ruang kerja konselor tanpa biaya mahal”


Objek: (adaptasi) cara, metode, alat/media, pendekatan, teknik,
tempat/ruangan

Kata kunci: ditiru/meniru, disesuaikan, sejenis tapi lebih baik,
dicontoh baiknya, dikopi jadi lebih baik, dicocokkan
Free download pdf