DestinAsian

(Chris Devlin) #1
85

DestinAsiAn.co.iD – mAret / April 2016 mAret / April 2016 - DestinAsiAn.co.iD


Menengok lokasinya, kita mungkin merasa skeptis
bisa menemukan penginapan berkualitas prima.
Four Points by Sheraton Bali, Kuta, teronggok di
permukiman padat Banjar Pengabetan. Akses ma-
suknya sempit: hanya cukup dilalui satu mobil.
“Menemukan surga memang tidak gampang,” se-
loroh Masri, General Manager.

Lantai dasarnya dihuni restoran, sementara lo-
binya bertengger di lantai dua dengan konsep semi-
terbuka. “Kami ingin menyambut tamu dengan
embusan angin sepoi-sepoi,” tambah Masri. Desain
hotel mengadopsi gaya modern kontemporer yang
jamak di Bali. Lobinya kaya sentuhan natural, mulai
dari perabot kayu hingga lampu-lampu gantung
berbahan rotan.
Arsitektur Four Points Kuta ditangani oleh tim
dari Four Points Group, sementara interiornya di-
otaki oleh Zohra Boukhari, desainer terpandang
kelahiran Maroko, yang pernah menggarap DaLa
Spa dan Restoran Taman Wantilan di Four Seasons
Jimbaran. Mengandalkan kepiawaiannya dalam
menata dan memadukan benda antik, Zohra ber-
hasil meramu atmosfer vintage yang memikat. Di
restoran misalnya, dia menempatkan cermin besar
dengan bingkai kuno, meja-meja yang dibentuk
dari besi solid dan kayu mentah, serta
serangkaian kursi besi yang dilapisi
anyaman rotan.
Four Points Kuta menaungi 163 ka-
mar dan 22 suite. Tiap unitnya dileng-
kapi fitur standar seperti mesin peracik
kopi, koneksi internet gratis, dan kotak
penyimpanan. Satu fitur unggulannya
adalah signature bed Four Points yang
sangat nyaman. Tak banyak sentuhan
desain yang memukau di kamar, kecua-
li mungkin area balkon yang dibelah
dua guna menampung balkon standar
dan balkon berdinding kaca di mana
tamu bisa melihat pemandangan tanpa
tersengat terik.
“Kamarnya didesain bagi turis inde-
penden yang fleksibel dan easy going—
sesuai dengan napas Four Points,” tu-
tur Masri. “Desainnya simpel, namun
menarik. Beberapa fiturnya dirancang
untuk memudahkan tamu, misalnya
colokan USB untuk mengisi baterai HP.”
Four Points Kuta membidik turis
yang ingin menikmati kawasan paling
semarak di Bali. Hotel ini berjarak ha-
nya selemparan batu dari Jalan Legian.
Pantai Kuta bisa dijangkau dengan ber-
jalan selama 10 menit. Andaikan tamu
malas beranjak dari hotel, Four Points
Kuta telah menyiapkan tiga wadah al-
ternatif untuk membunuh waktu: ko-
lam laguna dengan jacuzzi; rooftop bar
Vertigo; serta “taman bir” Best Brews.
Vertigo bersemayam di lantai enam
dan dilengkapi kolam renang. Semen-
tara Best Brews bercokol di teras hotel
serta menyuguhkan live music saban
malam. Jl. Benesari, Banjar Pengabetan,
Kuta; 0361/8496-606; fourpointsbalikuta.
com; doubles mulai dari Rp1.100.000.

Daya tarik


  • Kolam renang la-
    guna yang dilengkapi
    kolam khusus anak
    dan jacuzzi.

  • Best Brews, “taman
    bir” yang bercokol di
    halaman hotel dan
    menyuguhkan live
    music saban malam.

  • Vertigo Rooftop
    Bar, area berceng-
    kerama yang dileng-
    kapi kolam renang.


Four PointS


kuta


hotel perdana Four points di
indonesia yang terletak di sentra
wisata pertama di Bali.
oleh yohanes sanDy
Free download pdf