MERETAS JALAN

(Elfizon AmirtXDQAt) #1

Apabila pelayan anda berbuat separti ini apa yang akan
anda lakukan terhadapnya? Tidakkah anda akan
melemparkan kembali penghormatanyang diberikannya
kepada anda ke mukanya sendiri? Apabila ia menyebut anda
sebagai tuan dan paduka, tidakkah anda mengejek dan
mencaci makinya dengan kata-kata “Kamu bohong dan
penipu. Kamu makan gaji dari saya tetapi perintah orang lain
yang kamu kerjakan. Di mulut, kamu mengakui saya
sebagai tuanmu, tetapi kenyataannya kamu mengerjakan
perintah orang lain dan tidak pemah mengerjakan perintah
saya.”
Ini adalah suatu hal yang jelas dan terang, yang anda
semua biasa memahaminya. Alangkah mengherankan
bahwa anda menganggap sebagai ibadah perbuatan-
perbuatan sepertishalat, puasa, zikir, membaca Alquran, haji
dan zakat yang dilakukan oleh orang-orang yang siang
malamnya melanggar aturan dan hukum Allah. Mereka
menurutkan nafsunya atau mengerjakan perintah orang kafir
ataupun musyrik serta tidak pernah mempedulikan perintah
Allah dalam urusan hidup mereka. Kebodohan ini juga
terjadi karena anda tidak mengerti arti yang sebenarnya dari
ibadah.
Ambil contoh seorang pelayan lain. Pelayan ini
memakai pakaian seragam yang diberikan oleh tuannya
dengan sangat rapi sekali. Ia datang menghadap tuannya

Free download pdf